5 Awas di TPS
-
Bawaslu Riau, Pekanbaru - Pengawas TPS Kecamatan Rupat hadiri bimbingan teknis pengawasan pemungutan dan penghitungan suara, Minggu pagi, 22 Nov 2015 di Aula Kantor Kecamatan Rupat. 78 Pengawas TPS datang dari 16 desa/kelurahan. Siang harinya, 66 Pengawas TPS Kecamatan Bukit Batu, datang dari 17 desa/kelurahan penuhi Aula Kantor Kecamatan Bukit Batu. Koordinator Divisi Pencegahan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Riau, Fitri Heriyanti, S.IP.,M.Si dan Ketua Panwas Kabupaten Bengkalis, Mendra, S.Pd, hadir mengisi acara di Kecamatan Rupat, didampingi Ketua Panwas Kecamatan Rupat, H. Khairul Saleh dan anggota, Jufri dan Nuraini, juga Kapolsek Kecamatan Rupat, Jasri Tabing.Berikutnya, Fitri Heriyanti kembali hadir di Bukit Batu bersama Koordinator Divisi Penindakan Pelanggaran Panwas Kabupaten Bengkalis, Rudi Iskandar, SH didampingi Ketua Panwas Kecamatan Bukit Batu, Budi Kurnialis, SE dan anggota, Hermansyah, S.Kom dan Sarwani S.Pd.Lima Awas di TPS, diskusi awal bekali Pengawas TPS. Manipulasi Proses dan Hasil Pemungutan dan Penghitungan Suara menjadi diskusi lanjutan. Sebelum pembahasan detail, Fitri Heriyanti membahas logika dan Alur Pengawasan Pemilu. Petunjuk teknis pemungutan dan penghitungan suara menjadi poin penutup.Penulis: Siti Aisyah
KEGIATAN TERKAIT LAINNYA :