Timsel Segera Umumkan Hasil Tes Tertulis
-
Bawaslu Provinsi Riau, Pekanbaru – Tim seleksi (Timsel) calon anggota Panwas Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar, memeriksa dan memberi nilai terhadap lembar jawaban peserta tes tertulis, Kamis, 5 Mei 2016, di kantor Hukum Asep Ruhiat and Partners, Jalan Handayani, no. 369 C Arengka Atas, Pekanbaru.Rabu kemarin, sebanyak 126 orang calon anggota Panwas Kabupaten/Kota hadir mengikuti tes tertulis, 5 peserta tidak hadir; 3 peserta dari Pekanbaru, dan 2 peserta dari Kampar.Ketua Timsel, Asep Ruhiyat mengatakan, penilaian hasil tes tertulis tidak bisa di intervensi oleh pihak manapun, karena sudah menjadi komitmen Timsel dalam bekerja menyeleksi calon Panwas Kabupaten/Kota.“Intervensi atau titipan dan lain sebagainya nyaris tidak ada, dan ini memang murni sesuai fakta-fakta yang ada, alhamdulillah dari kesemuanya ini sudah berjalan lancar, karena satu sama lain saling menyeleksi, dalam artian apa yang kita periksa, diperiksa juga dengan rekan-rekan yang lain,” ujarnya, Kamis sore di ruang kerjanya pada saat memeriksa hasil tes tertulis bersama Sekretaris Timsel, Jupendri, dan Anggota Griven H. Putera serta dibantu oleh empat orang staf Timsel.Selanjutnya, Timsel pada tanggal 7 Mei 2016 mendatang akan mengumumkan hasil tes tertulis melalui website Bawaslu Provinsi Riau, dan berharap kepada masyarakat agar memberikan tanggapan dan masukan terhadap nama-nama calon Panwas yang telah dinyatakan lulus tes tertulis.Setelah hasil tes tertulis diumumkan, akan dilanjutkan tes wawancara yang dilaksanakan antara tanggal 12 s.d. 15 Mei 2016, di kantor sekretariat Bawaslu Provinsi Riau, Jalan Sultan Syarif Kasim, no. 119, Pekanbaru.Sementara, Sekretaris Timsel Jupendri mengatakan, pada saat tes wawancara nantinya, peserta diminta untuk mempresentasikan visi dan misi sebagai calon anggota Panwas Kabupaten/Kota.“Nanti akan ditanyakan apa latar belakang, mengapa mereka menjadi Panwas, kemudian mereka juga akan mengambarkan semacam evaluasi diri, visi misi dia, dan pengetahuan dia seputar Pemilu dan Pengawasan Pemilu,” terang Jupendri.Kemudian, anggota Timsel, Griven H Putera menambahkan, bahwa waktu yang dibutuhkan untuk wawancara masing-masing peserta sekitar 60 menit. Griven mengharapkan, semua peserta nantinya sudah siap untuk di wawancara, dan sudah berada di lokasi tes wawancara sesuai waktu yang ditentukan.“Kita akan coba membuat beberapa pertanyaan tentang Kepemiluan, dan beberapa soal untuk mengetahui kondisi psikologis mereka dan juga kesehatan fisik mereka,” terang Griven.Griven juga sempat mengucapkan selamat kepada calon anggota Panwas yang dinyatakan lulus tes tertulis, dan mengharapkan agar menyiapkan diri untuk mengikuti tes wawancara nantinya.“Kami mengucapkan selamat kepada yang lulus ini, kami salut kepada anda, di Kampar ada 51 orang yang ikut tes, dan 12 yang akan kita wawancarai dan bertemu langsung dengan Timsel, di Pekanbaru ada 75 yang ikut tes tertulis, dan ternyata hanya 12 yang sampai ke meja Timsel, bagi kami mereka ini orang-orang pilihan, tinggal nanti bagaimana kesiapan mereka, kecakapan mereka ketika diwawancarai,” pungkas Griven.Penulis: Hendro Susanto
BERITA TERKAIT LAINNYA :