Perlu Penguatan Pengusungan Pencalonan
-
Bawaslu Provinsi Riau, Pekanbaru – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Riau melanjutkan agenda silaturahim ke Partai Demokrasi Indonesi (PDI) Perjuangan. Selasa, 12 April 2016, di Pekanbaru
Kehadiran rombongan Bawaslu Provinsi Riau di sambut Sekretaris Partai DPD Partai PDI Perjuangan, Syafaruddin Poti dan Wakil Bendaharan, Rudi Ekmal.
Pembahasan dalam forum, seputar regulasi Pilkada, proses penjaringan dan penyaringan panwas kabupaten/kota, proses penjaringan dan penyaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota oleh Partai PDI Perjuangan.
Pada kesempatan ini, Ketua Bawaslu Provinsi Riau, Edy Syarifuddin mengatakan, “menyikapi Pilkada Kampar dengan Pekanbaru, tidak lama lagi akan memasuki tahapan Pilkada. Jadi hal-hal yang berkaitan dengan aturan pengusungan Partai Politik, kami tidak memasuki terlalu jauh rumah tangga Partai Politik, tapi kami pikir perlu penguatan dalam proses pengusungan pencalonan Pilkada Kampar dan Pekanbaru,” tuturnya.
“Harapan kita komunikasi ini akan terbangun agar persoalan kesiapan partai politik sebagai pengusung pasangan calon bisa baik lagi, sebagai evaluasi kami pada Pilkada tahun 2017,” jelas Edy.
Sementara, Pimpinan Bawaslu Provinsi Riau, Fitri Heriyanti selaku koordinator divisi pencegahan dan hubungan antar lembaga menuturkan, “terkait Pencalonan dan dari semua tahapan untuk semua partai politik harus memperhatikan regulasi”, jelasnya.
Fitri berharap, dalam melaksanakan fungsi partai agar partai politik terus melaksanakan pendidikan politik kepada masyarakat, “meskipun pada Pilkada serentak di tahun 2017 hanya diikuti oleh Kabupaten Kampar dan Kota Pekanbaru, namun tidak kalah hebohnya dengan pada Pilkada sembilan Kabupaten/Kota di Provinsi Riau Tahun 2015,” tuturnya.
Selanjutnya, Sekretaris DPD Partai PDI Perjuangan, Syafaruddin Poti menyampaikan permohonan maaf, “seharusnya wakil ketua bidang pemenang Pemilu, Sukrimisran dan Megawati Matondang yang menyambut kehadiran rombongan Bawaslu Provinsi Riau, namun karena terdapat program lain, maka kami lah yang menyambut kunjungan ini,” tuturnya.
Diskusi pada forum ini berlangsung selama 1 jam 30 menit, di ruang Ketua DPD Partai PDI Perjuangan, hadir juga Pimpinan Bawaslu Provinsi Riau, Rusidi Rusdan, Kasubbag Teknis Penyelenggaraan Pengawasan Pemilu (TP3), Nur Asni, Asisten divisi penindakan pelanggaran Nurhuda Syah, dan beberapa staf sekretariat.
Penulis : Novi Sulastri
Editor : Hendro Susanto
BACA JUGA BERITA TERBARU LAINNYA